Sunday 11 August 2013

RABAK MUSICK FEST #3


menampilkan


»»  READMORE...

MOSES BANDWIDTH


MOSES BANDWIDTH
Ide awal pembentukan Moses Bandwidth bermula ditahun 2003, ketika itu LaVey yang sedang melanjutkan studi kuliahnya di kota Bandung , tertarik terhadap berbagai jenis musik Progressif yang bernuansa metal. Namun pada akhirnya kakaknya memperkenalkan dia kepada sebuah genre yang bernama Gothic Metal, Sejak saat itulah kemudian LaVey seakan jatuh cinta pada jenis musik ini, dan mencoba untuk mendapatkan berbagai Informasi dan referensi mengenai Gothic Metal

Pada akhir tahun 2004, LaVey mencari orang yang mempunyai visi dan misi yang sama dengan dia, untuk membentuk sebuah band Progressif, namun ia menyadari sepenuhnya bahwa sangatlah sulit untuk mencari orang disekitar yang mempunyai dedikasi tinggi terhadap musik Metal. Setelah lama mencari tanpa hasil, dia kemudian berinisiatif untuk mebuat berbagai materi lagu yang seluruh pengerjaan musiknya dilakukan oleh sendiri dan akibatnya, masalah baru pun timbul ketika Ia harus mendapatkan seseorang untuk mengisi vocal.

Tak lama kemudian ia menghubungi female vocal bernama Riska Elfira serta Chris Bobby (Drummer) yang merupakan teman sekelasnya dibangku kuliah sekaligus merupakan anggota Paduan Suara Mahasiswa (Pasuma) UNISBA mempunyai karakter vocal yang cocok dengan "Moses Bandwidth".Sekitar bulan Maret 2005, "Moses Bandwidth" telah merampungkan sebuah single pertamanya berjudul "Selangkah Menuju Surga" yang proses recordingnya dilakukan secara profesional di MMS Studio, Indramayu.

Akhir 2005 Moses Bandwidth mengontak Steven Jozeph untuk bergabung sebagai Bass player dan segera merilis album pertama “Behind The Darkness” yang diproduseri oleh Budi Santet dari Master Of Disharmony Records. Tour promo album pertama diawali pada kota Purwokerto, Dimmy yang merupakan Gitaris Elmeod langsung mengisi posisi aditional gitar

Pada pertengahan tahun 2006 Band Moses Bandwidth kembali masuk studio untuk merekam materi album kedua yang bertitle “Renaisaance” setelah sekitar lima bulan proses recording, Renaisaance dirilis oleh Inviolable Music yang diproduseri oleh Bob Wendo, Single hits Falling Down segera dipublikasikan ke berbagai media, promo tour album kedua mencakup berbagai kota jawa tengah seperti Semarang, Cilacap, dan sekitarnya,

Ditahun 2007 line up ini menyelesaikan pre production untuk album ke 3 yang bertitle Arabian Dreams With The Final Requiem yang dirilis oleh R-A Production, serta menyiapkan tour promo sepanjang tahun 2007 untuk mendukung penjualan album

Saat itulah merupakan langkah bagi "Moses Bandwidth" untuk mengukir jejaknya di komunitas musik Indonesia, dan hingga kini mereka masih tetap berkarya untuk merampungkan promo CD / demo tape mereka yang terbaru dan tour promo ke berbagai kota Indonesia.


situs web : http://www.mosesbandwidth.com
»»  READMORE...

LLOG


LLOG
Extreme Metal
Tasikmalaya

»»  READMORE...

PANCASONA


PANCASONA
Band Gothic Thrash Ethnica From Temanggung Jawa Tengah INDONESIA 087719281402 / 085725979244 Salam Budaya

Awal mula terbentuknya Pancasona ( Invulnerability To Death ) adalah, berawal dari berdirinya Insecta T-shirt pada awal februari 2011 di kota Temanggung. Berawal dari ngobrol, ngopi bersama, sharing terhadap hobi bermusik, dan band band metal, kemudian kami berempat Arief Abdark Robien dan Irfan sepakat untuk membentuk sebuah band yang bergenre metal, akan tetapi pada saat itu kami masih bingung karena latar belakang bermusik kita yang berbeda, dimana Arief dan Robien Berlatar belakang Thrash Sedangkan Irfan Dan Abdark Berlatar belakang Gothic, dan kebetulan kami berempat sangat senang dan antusias dengan kesenian daerah, maka dengan itu kami memutuskan untuk menggabungkan tiga jenis musik yang berbeda, yaitu Ghotic Thrash dan Etnik. Memang sangat susah sekali menggabungkan tiga jenis musik yang berbeda, itu apa lagi kami cuma berempat, sadar dengan kesulitan itu maka kami sepakat untuk menambah amunisi, maka bergabunglah Bagoes atau lebih akrab disebut ( gembus ), Bagus ( gonclos ) , dan Ester. Dan dengan jumlah tujuh personelpun kami masih kualahan dalam menggabungkan ketiga jenis musik itu, akan tetapi dengan tekad yang kuat dan niat Alhamdulillah Pancasona tetap bertahan dan bisa menghasilkan karya. Walaupun kami masih terus belajar dan belajar. Alasan kami memberi nama Pancasona adalah karena kami ingin turut melestarikan budaya Indonesia, Sebagaimana kita semua ketahui bahwa budaya Indonesia sekarang telah mulai dilupakan apalagi oleh generasi muda, sehingga mudah untuk di klaim bangsa asing, kami tidak rela budaya nenek moyang hilang diterpa badai modernisasi, Sebagai musisi kami sadar akan bahaya itu, maka dengan bermusik kami mencoba untuk melestarikan budaya lokal, budaya Indonesia sebisa yang kami mampu. Dan Filosofi Pancasona adalah Cinta Tanah Air, Maka dalam semua lagu pancasona kita akan selalu memasukkan unsur-unsur Indonesia. Dengan harapan semakin banyak band metal ( khususnya ) yang mau dan peduli terhadap kebudayan daerah, kebudayaan Indonesia, karena kalau bukan kita siapa lagi? “ Mari Kita Tunjukkan Pada Dunia Bahwa Musik Metal Itu Bukan Negatif”. SALAM BUDAYA

Formasi Pancasona 

Abdark ( Growl, Scream, Saluang, Karinding )
Arief ( Guitar, Karinding, Seruling )
Irfan ( Guitar, Karinding )
Bagoes ( Bass )
Robien ( Drum, Karinding )
Bagus ( Karinding, Backing vocal )
Ester ( Clean Voice )




»»  READMORE...

DHEMIT


DHEMIT 
BLACK METAL from PURBALINGGA
»»  READMORE...

DISCOURTEOUS


DISCOURTEOUS
PURWOKERTO - GRINDCORE



Berawal dari sebuah obrolan santai di sebuah tempat kost yang notabene adalah tempat ngumpulnya sebagian anak anak metalhead perantauan pada saat itu.

Pada bulan Febuari 2005 di kota Purwokerto terbentuklah DISCOURTEOUS dengan formasi awal Agus (Bass/Vocal), Ari (Guitar) dan Anton (Drum) yang semuanya merupakan teman satu sekolah pada saat itu.

Dengan hanya tiga personil kami mencoba memainkan konsep musik Grindcore dalam setiap lagu yang kita ciptakan.Mulai saat itu perjuangan kita lanjutkan, dari acara ke acara dan panggung ke panggung kita coba jajaki.
Musik kita terinspirasi dari band band pendahulu kita seperti NAPALM DEATH, TERRORIZER, NASUM, HATEPLOW, ROTTEN SOUND, CRIMINAL ELEMENT dll.
Pada akhir Agustus 2010 Agus (Bass/vocal) memutuskan untuk hengkang karena faktor pekerjaan yang tidak bisa di tinggalkan dan posisi itu telah di isi oleh Librie (eks FURIEUX), serta kami menambah satu lagi personil Herman untuk mengisi posisi vocal.
Pada July 2012, Librie&Hermansyah mengundurkan diri dari line up dikarenakan faktor pekerjaan.Dan masuklah Goyil (eks Blood Dreg) untuk mengisi kekosongan vocal.ditambah Aan untuk mengisi posisi pada bass.
Formasi DISCOURTEOUS saat ini adalah Goyil (Vocal), Ari (Guitar), Aan (add Bass), Anton (Drum) dan kami pun terus intensif berlatih dan menambah materi lagu lagu baru yang siap kami masukan ke dapur rekaman.




085747077799 / 082324302229


»»  READMORE...

CLOUDY


CLOUDY
GOTHIC METAL from KEBUMEN, JAWA TENGAH

»»  READMORE...